Seperti barang elektronik lainnya baterai laptop mempunyai jangka waktu dalam pemakaianya, yang artinya suatu saat sumber daya listrik laptop ini tidak akan bisa digunakan lagi atau rusak. Seberapa lama dia bisa bertahan semua tergantung pada penggunanya. Tergantung dari seberapa cermat anda merawatnya, salah satu cara terbaik merawat baterai laptop adalah dengan menghemat penggunaan dayanya agar tidak terlalu sering diisi ulang.
Bahkan dengan segala kecanggihan teknologi yang ada saat
ini, masih belum ada baterai laptop yang bisa bertahan digunakan seharian tanpa
harus diisi ulang. Hal ini sering kali menjengkelkan terutama saat kita tidak
dapat menemukan colokan listrik untuk mengisi ulang baterai laptop, dan hal ini
paling sering terjadi saat kita sangat membutuhkan.
Berikut beberapa tips bagaimana cara merawat baterai laptop dengan cara menghemat penggunaan dayanya agar dapat digunakan lebih lama, sehingga anda tidak lagi keliling
mencari colokan listrik untuk mengisi ulang baterai.
Kecerahan layar
Layar adalah salahsatu pengkonsumsi daya baterai yang paling
tinggi, sebagian besar daya yang digunakan layar laptop adalah untuk tingkat
kecerahan, jadi jika tingkat kecerahan diturunkan konsumsi daya untuk layar
akan berkurang dan dengan sendirinya
akan mengurangi daya baterai secara keseluruhan. Jika ruangan telah terdapat
penerangan yang cukup, maka tingkat kecerahan layar dapat diturunkan ke tingkat
minimal.
Hentikan Scheduled Tasks
Anti virus dan update otomatis sistem operasi mempunyai
jadwal regular untuk melakukan update atau men-scan komputer. Hentikan scheduled tasks dan ganti dengan
melakukannya secara manual, hal ini akan
menghemat daya baterai, Jalan update atau scan virus saat laptop terkoneksi
dengan listrik.
Lepaskan Semua Perangkat USB
Saat laptop anda terkoneksi perangkat eksternal seperti
Flashdisk, hardisk external, CD-Rom External atau yang lainnya, daya baterai
akan ikut terkuras, karena biasanya perangkat-perangkat eksternal tersebut
mengambil sumber daya dari laptop walaupun tidak sedang diakses. Jadi jika anda
akan menggunakan file dari flashdisk atau hardisk external sebaiknya file
tersebut dicopy ke hardisk laptop dan lepaskan setelah proses copy telah
selesai.
Matikan Semua Aplikasi Messanger
Dengan mematikan semua aplikasi messanger yang sedang
berjalan pada laptop seperti Yahoo messanger, GTalk, Skype dan lain-lain, anda
akan menghemat banyak daya baterai karena aplikasi-aplikasi ini akan terus
menerus melakukan koneksi ke Internet walaupun tidak sedang digunakan.
Mute Volume Speaker Bawaan
Jika sedang menggunakan laptop anda tidak menggunakan volume
control, untuk mendengarkan musik atau suara-suara efek sistem operasi matikan saja, karena percaya atau
tidak walaupun bar pengatur volume telah berada dititik paling bawah tetap
menarik daya baterai. Jadi sebaiknya dimatikan saja atau dimute.
Matikan Wifi
Wifi pada laptop biasanya secara default dalam keadaan aktif
jadi akan selalu siap jika akan digunakan setiap saat. Namun dalam keadaan
aktif Wifi akan selalu men-scan jaringan wifi yang ada disekitarnya, hal ini
juga akan menyerap daya baterai, jadi jika anda tidak sedang terkoneksi pada
jaringan Wifi, lebih baik Wifi laptop di non aktifkan
Bersihkan Elemen Penghubung Baterai
Elemen penghubung baterai dengan laptop perlu dibersihkan
sesekali karena hal ini dapat memperpanjang umur penggunaan baterai laptop.
Elemen penghubung ini dibersih dengan menggunakan alkohol yang dicampur air,
yang kemudian diusapkan ke elemen penghubung tersebut dengan menggunakan kapas
atau tisu. Setelah dibersihkan pastikan telah dalam keadaan kering saat dipasang kembali.
Judul: Tips dan Cara Merawat Baterai Laptop
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Rabu, April 09, 2014
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Rabu, April 09, 2014
0 comments:
Posting Komentar